Spesifikasi Dan Harga Advan Vandroid S5

No Comments
 Advan merupakan suatu perusahaan ponsel yang bisa dianggap muda. Arti muda disini adalah Advan muncul di dunia perposelan tidak selama Nokia atau samsung yang keberadaannya sudah lama di dunia perponselan. Namun demikian Advan sudah mampu bersaing di dunia ponsel serta selalu melakukan terobosan terobosan yang bisa diterima dipasaran. Salah satunya yang akan kita bahas dalam artikel kali ini yaitu tentang spesifikasi dan harga advan vandroid S5. Mari kita lihat lebih lanjut tentang spesifikasi dan harga advan vandroid S5 berikut ini.

Spesifikasi Dan Harga Advan Vandroid S5
Gambar Advan Vandroid S5 (Sumber : Google.com)

 Advan kembali meluncurkan produk terbarunya yang lebih tinggi kualitasnya dibanding ponsel sebelumnya. Ponsel ini diberi nama Advan Vandroid S5 yang memiliki spesifikasi berkualitas baik. Ponsel ini termasuk kedalam ponsel kelas menengah yaitu pada awal peluncurannya dibandrol dengan harga Rp. 1.099.00 saja. Jika dilihat dari harganya memang termasuk ponsel murah namun tentu saja tidak murahan. Ponsel ini diperkenalkan dipasaran pada bulan Februari 2013.
 Advan Vandroid S5 ini menggunakan layar berukuran 5.0 inch sehingga gambar yang ditampilkan terlihat jelas. Bagi anda pecinta games sangat cocok sekali dengan layar yang ada dalam ponsel tersebut. Untuk urusan kamera ponsel ini menggunakan kamera belakang 8MP dan kamera depan menggunakan VGA. Dengan kamera sebesar 8MP bisa digunakan untuk berfoto dengan jelas dan merekampun dijamin akan mendaptkan hasil yang baik. Advan Vandroid ini menggunakan dual sim GSM sehingga jika kita mempunyai nomor ponsel 2, maka cukup menggunakan 1 ponsel saja. Selanjutnya baterai yang digunakan adalah Li-Ion, 2500 mAH dijamin akan awet tidak perlu sering mengisi baterai. Sedangkan konektivitasnya adalah bluetooth, WiFi, EDGE, serta 3G. Advan Vandriod S5 ini juga sudah android yaitu menggunakan android OS 4.0 ICS. Fitur lainnya yaitu sudah memakai prosesor dengan kecepatan 1GHz (dengan tipe chipset Cortex A9) dengan RAMnya 512GB. Memori yang disuguhkan ponsel ini sebesar 4GB dan bisa diperluas sampai 32GB dan microUSB. Fitur fitur lain yang terdapat dalam Advan Vandroid S5 yaitu pemutar musik, video, anti lag 3D games.

 Spesifikasi Advan Vandroid S5

Tipe : S5
Layar : 5.0 inch (480 x 800 piksel), 16 juta warna.
Kamera : Belakang 8MP, Depan VGA.
SIM : Dual Sim GSM
Baterai : Li-Ion, 2500 mAh
Konektivitas : Bluetooth, WiFi, EDGE, 3G
OS : Android OS 4.0 ICS
Memori : 4 GB hingga 32GB, microUSB
RAM : 512 MB RAM
Prosesor : 1 GHz, Cortex A9
CPU : 1.00 GHz
Fitur : GSM, Music Player, Email, Touchscreen, GPS, MP3
Harga : Baru Rp. 1.099.00, Bekas – ( Februari 2013).

 Itulah tentang Spesifikasi Dan Harga Advan Vandriod S5 yang bisa kami sampaikan. Semoga apa yang kami sampaikan bermanfaat dan menambah wawasan kita.

back to top